Cara Mengobati Asam Lambung dengan Kunyit, Dicoba Yuk!
![$detail['images_title']](https://img.okezone.com/content/2023/05/26/483/2820375/cara-mengobati-asam-lambung-dengan-kunyit-dicoba-yuk-p6WIYzlQ00.jpg)
CARA mengobati asam lambung dengan kunyit sebaiknya diketahui oleh banyak orang. Apalagi asam lambung saat kumat, bikin kondisi perut tidak nyaman.
Melansir dari Medical news today, saat seseorang mengalami asam lambung perut jadi tak nyaman, tubuh terasa sakit, gak enak badan.
Â
Untuk mengatasinya, seseorang bisa mengonsumsi kunyit dengan berbagai cara, karena banyak toko kelontong menjualnya dalam bentuk bubuk, yang bisa ditambahkan ke makanan atau dicampur dengan air matang untuk membuat teh kunyit.
"Kunyit bisa membantu melindungi sel-sel mukosa di kerongkongan dari kerusakan asam lambung," keterangan dalam Medical News Today.
Hal ini diketahui dari penelitian tahun 2019, para penulis mengatakan efek perlindungan ini disebabkan oleh sifat anti-inflamasi dari senyawa kurkumin dalam kunyit. Namun, peneliti perlu melakukan lebih banyak penelitian yang membandingkan efektivitas kurkumin dengan perawatan klinis.
 BACA JUGA:
Sementara melansir dari Healthline, cara menggunakan kunyit untuk asam lambung lambung bisa dengan batang atau rimpang kunyit dapat dikeringkan dan digiling menjadi bubuk. Lalu, serbuknya bisa diminum atau digunakan saat memasak.
 BACA JUGA:
Follow Berita Okezone di Google News