Share

Menkes Ungkap Indonesia Masih Punya Stok Vaksin Booster hingga 10 Juta Dosis

Pradita Ananda, Jurnalis · Jum'at 30 Desember 2022 15:16 WIB
$detail['images_title']
Menkes Budi, (Foto: Youtube Sekretariat Presiden)

PRESIDEN Joko Widodo (Jokowi) per hari ini, Jumat 30 Desember 2022 resmi mengumumkan pencabutan aturan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di seluruh daerah Indonesia.

Keputusan ini, ia sebutkan keluar sebagai hasil dari pengkajian dan pertimbangan yang dilakukan selama lebih dari 10 bulan.

"Alhamdulillah Indonesia termasuk negara yang berhasil mengendalikan pandemi Covid-19 dengan baik dan sekaligus bisa menjaga stabilitas ekonominya," ujar Jokowi, dalam LIVE: Konferensi Pers Presiden Joko Widodo terkait PPKM, disiarkan di YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (30/12/2022).

"Kebijakan gas dan rem yang menyeimbangkan penanganan kesehatan dan perekonomian menjadi kunci keberhasilan kita," sambung Jokowi.

Namun ia meminta, masyarakat tetap harus meningkatkan kesadaran vaksinasi Covid-19, karena ini membantu untuk meningkatkan imunitas dari setiap orang.

Follow Berita Okezone di Google News

Dalam kesempatan yang sama, Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin menjelaskan stok vaksin booster yang dimiliki Indonesia tergolong aman, dengan kombinasi jumlah vaksin hasil hibah dari luar negeri dan vaksin mandiri pembelian dari dalam negeri.

“Booster kita masih punya stok yang masuk dari luar negeri, hibah itu di atas 4 juta dosis. Kemarin kita beli produksi dalam negeri, baik dari Inavac dan Indovac, totalnya antara 5 sampai 10 juta dosis,” papar Menkes.

Paparan di atas juga sekaligus untuk menjawab, isu soal masih ada masyarakat yang mungkin mengalami kesulitan untuk mendapatkan vaksin Covid-19 booster.

“Jadi sebenarnya sudah tersedia, (vaskin booster),” pungkas Menkes Budi singkat.

 BACA JUGA:Presiden Jokowi Nyatakan PPKM Dicabut, Ahli Kesehatan Sarankan Ini!

BACA JUGA:Libur Nataru, Kemenkes: Syarat Vaksin Booster Juga Berlaku untuk Perjalanan Dalam Negeri

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.