Bingung Gosok Gigi Sebelum atau Sesudah Sarapan? Ini Kata Ahli!
![$detail['images_title']](https://img.okezone.com/content/2022/09/26/483/2674971/bingung-gosok-gigi-sebelum-atau-sesudah-sarapan-ini-kata-ahli-S9iocpQXru.jpg)
SEBAGIAN orang mungkin memiliki kebiasaan menggosok gigi di pagi hari, karena sensasi tak nyaman yang ditimbulkan pada mulut.
Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) menyarankan untuk menggosok gigi sebanyak dua kali dalam sehari. Jadi, kapankah waktu yang tepat untuk menggosok gigi di pagi hari, sebelum atau sesudah sarapan?Â
Ada beberapa manfaat dari menggosok gigi sebelum sarapan atau saat mandi dan bangun tidur. Saat kamu tidur, bakteri penyebab plak di mulut dan berkembang biak. Itulah bagian dari mengapa kamu mungkin bangun dengan rasa "berlumut" dan "napas pagi".
Menggosok gigi dengan pasta gigi berfluoride membersihkan gigi dari plak dan bakteri. Hal ini juga melapisi email gigi terhadap asam pada makanan yang dikonsumsi pada pagi hari.
Dilansir dari Healthline.com, Selasa (27/9/2022), dianjurkan untuk menghindari menggosok gigi setelah makan setidaknya selama 30 menit jika kamu mengonsumsi sesuatu yang asam. Makanan dan minuman sarapan seperti roti panggang, jeruk, dan kopi.
Selain itu, ketika kamu menggosok gigi di pagi hari, hal ini juga berkaitan dengan produksi air liur. Terdapat suatu penelitian kecil yang terdiri dari 21 orang dewasa. Dimana yang lebih tua menunjukkan bahwa setelah menggosok gigi, para peserta penelitian produksi liur mereka melonjak hingga 5 menit. Air liur membantu makanan agar terurai dan secara alami membunuh bakteri berbahaya di mulut.
Follow Berita Okezone di Google News