Bantu Kesehatan Jantung hingga Tingkatkan Kekebalan Tubuh, Ini Manfaat Makan Escargot
BAGI para pecinta hidangan berkonsep fine dining, hidangan escargot atau siput tentu sudah tak asing lagi.
Ya, siput dihidangkan sebagai escargot memang hidangan populer di negara Barat, seperti Prancis, Jerman, dan Portugal. Disantap lezat dengan cara dimasak dalam saus bawang putih mentega, sehingga hadir dengan cita rasa gurih.
Selain lezat, ternyata mengonsumsi escargot memiliki manfaat kesehatan di dalamnya. Sebab, siput memiliki kandungan protein tinggi tapi rendah akan lemak. Selain itu, ia juga mengandung zat besi, kalsium, vitamin A, dan sejumlah mineral baik lainnya.
Penasaran apa saja manfaat kesehatan mengonsumsi escargot? Melansir WebMD, Jumat (29/7/2022) yuk simak ulasannya di bawah ini.
1.Bantu kekebalan tubuh: Vitamin A yang dimiliki oleh siput membantu sistem kekebalan tubuh untuk melawan penyakit dan memperkuat mata. Di samping bisa membantu sel-sel dalam tubuh bertumbuh. Sedangkan, zat besi di dalamnya juga membantu sel darah merah untuk memindahkan oksigen ke seluruh bagian tubuh, serta menjaga rambut, kuku, dan kulit tetap sehat.