Beda Kalori Daging Sapi Asli dan Daging Vegetarian, Faktanya Mengejutkan!
Beda Kalori Daging Sapi Asli dan Daging Vegetarian, seiring dengan kemajuan industri pangan saat ini sudah banyak tersedia hidangan hamburger yang menggunakan daging vegetarian.
Daging ala vegetarian ini memang menjadi alternatif burger buat mereka yang vegan. Tapi, tahukah Anda kira-kira berapa sih beda kalori di antara keduanya? Burger dengan daging sapi asli versus dengan burger daging vegetarian?
Apakah sudah mutlak burger dengan daging sapi punya kalori yang lebih tinggi dibanding burger vegetarian? Berdasarkan laporan Fatsecret, mengacu pada salah satu menu burger yang dijual di restoran cepat saji, burger daging sapi mengandung kalori sebesar 342 kkal. Angka yang cukup tinggi bukan?
Kandungan lainnya yang ada di burger daging sapi tersebut adalah lemak sebanyak 16 gram, karbohidrat 39 gram, dan protein hanya 13 gram.
Â
(Beda Kalori Daging Sapi Asli dan Daging Vegetarian, Foto: Freepik)