Ketika Mr P Mati Rasa, Coba Lakukan Ini!
![$detail['images_title']](https://img.okezone.com/content/2022/06/15/481/2611640/ketika-mr-p-mati-rasa-coba-lakukan-ini-yZ4WKJabYl.jpg)
PENIS atau Mr P mati rasa merupakan masalah bagi pria. Kondisi ini menimbulkan ketidaknyamanan dan rasa khawatir.
Dikutip dari Klikdokter, Mr P mati rasa disebabkan oleh berbagai faktor. Salah satu di antara penyebabnya adalah karena ada gangguan pada otot, saraf, atau Mr P itu sendiri.
Lantas, bagaimana cara penanganan Mr P mati rasa? Simak penjelasan dari dr. Sara Elise Wijono MRes.
Keluhan yang muncul akibat cedera atau trauma pada Mr P umumnya akan membaik seiring diobati dengan benar ke dokter. Jika cedera berlangsung terus-menerus, maka kemungkinan keluhan juga akan berlanjut.
Pada dasarnya, setiap penanganan mati rasa pada Mr P harus disesuaikan dengan penyebabnya. Jika mati rasa pada Mr P disebabkan oleh aktivitas bersepeda, berarti jalan satu-satunya adalah mengurangi kegiatan ini selama beberapa minggu.
Sementara itu untuk penderita diabetes, Anda perlu mengendalikan gula darah dengan diet, olahraga, dan minum obat untuk mencegah dan mengelola kerusakan saraf.
BACA JUGA :Â 8 Penyebab Mr P Mati Rasa yang Bikin Tidak Nyaman
Bila memiliki multiple sclerosis, biasanya perawatan yang dilakukan dengan steroid atau obat-obat tertentu yang dapat mengontrol berkembangnya penyakit ini.
BACA JUGA :Â Ukuran Mr P Kecil Pengaruhi Tingkat Kesuburan Pria, Benarkah?
Sebagai langkah awal, Anda dapat menggunakan pakaian yang tidak ketat, pakai sabun hipoalergenik untuk membersihkan area kelamin (jika sulit ditemukan, coba gunakan sabun tanpa parfum atau sabun bayi), serta berhati-hati dalam melakukan aktivitas seksual.
Follow Berita Okezone di Google News