Hindari Kekurangan Vitamin D, Yuk Kenali Tanda-tandanya
![$detail['images_title']](https://img.okezone.com/content/2021/03/05/481/2373190/hindari-kekurangan-vitamin-d-yuk-kenali-tanda-tandanya-zGxlGjYSL9.jpg)
VITAMIN D merupakan salah satu nutrisi yang dibutuhkan tubuh manusia. Vitamin D bisa diperoleh secara gratis dari sinar matahari. Namun seringkali seseorang melupakan hal ini selama masa pandemi covid-19 dan memilih melalui waktunya di dalam rumah.
Baca juga: Cemas, Coba Konsumsi Berbagai Vitamin Berikut IniÂ
Merangkum dari unggahan akun Instagram Komite Percepatan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) @lawancovid19_id, Sabtu (6/3/2021), tentunya ada tanda-tanda yang ditimbulkan pada tubuh apabila kekurangan vitamin D.
Beberapa di antaranya adalah depresi, luka jadi sulit sembuh, rambut mengalami kerontokan, mudah lelah, keringat berlebih, serta bisa menyerang tulang dan punggung.
Meski demikian, seseorang bisa mencegah atau mengobati kekurangan vitamin D dengan cara yang mudah dan gratis. Cara hanya cukup berjemur di bawah paparan sinar matahari, sebab sinar ultraviolet dapat memicu produksi vitamin D.
Baca juga: Musim Hujan Sulit untuk berjemur, Ini Makanan yang Kaya Vitamin DÂ
"Sinar matahari untuk memicu produksi vitamin D bisa didapatkan antara pukul 10.00–15.00 dengan durasi sekira 15–20 menit," tulis unggahan tersebut.
Follow Berita Okezone di Google News
(han)