Solusi Alami agar Cepat Sembuh dari Flu
![$detail['images_title']](https://img.okezone.com/content/2017/01/17/481/1593257/solusi-alami-agar-cepat-sembuh-dari-flu-FdwFqyOYJM.jpg)
KETIKA cuaca dingin, kelelahan, stres dan kurang tidur dapat membuat Anda cepat jatuh sakit, terutama flu. Hal ini karena sistem kekebalan tubuh melemah, sehingga mudah terkena flu.
Tentu flu dapat mengganggu aktivitas sehari-hari Anda. Berikut adalah beberapa solusi alami untuk membuat Anda cepat sembuh dari flu yang dilansir dari laman Thesundaily:
Hirup minyak esensial
Tempatkan dua tetes minyak esensial niaouli antibakteri dan tiga tetes minyak esensial dekongestan kayu putih ke sapu tangan atau tisu. Lalu, hirup aroma minyak esensial tersebut sepanjang hari.
Tingkatkan pertahanan alami sistem kekebalan tubuh dengan vitamin C
Konsumsi jeruk, jeruk mandarin, lemon dan grapefruits serta kiwi. Aneka buah ini sangat kaya akan vitamin C yang memiliki sifat antivirus. Jika Anda sedang flu, konsumsi 1000mg vitamin C per hari,
Lebih banyak tidur
Flu biasanya berlangsung selama sekira 10 hari. Untuk mengoptimalkan pemulihan, cobalah untuk tidur lebih cepat, beristirahat sebanyak mungkin dan tetap menghangatkan tubuh. Di malam hari, Anda dapat menggunakan minyak esensial untuk sekujur tubuh agar lebih nyaman dan menghangatkan.
Follow Berita Okezone di Google News
(hel)